IRA

Perhimpunan Reumatologi Indonesia
Indonesian Rheumatology Association

Beranda Forum Konsultasi Gejala penyakit autoimun Balasan Untuk: Gejala penyakit autoimun

#2588

Selamat siang Bapak Ikhsan, Untuk hasil pemeriksaan ANA (+), namun tidak disertai gejala autoimun, sebaiknya tidak perlu terlalu dikhawatirkan. ANA merupakan antinuklear antibodi, yang memang berhubungan dengan autoimun, dan sering dijadikan pemeriksaan awal penanda autoimun. Akan tetapi, pada populasi normal, ditemukan sekitar 20% orang yang memiliki nilai ANA yang positif, namun tidak mengalami penyakit autoimun dan tetap dapat tetap hidup normal. Selain nilai ANA yang positif, yang perlu diperhatikan lagi adalah titernya. Umumnya titer ANA dianggap bermakna bila lebih dari 1:640. Sementara keluhan yang bapak alami masih mungkin tidak berhubungan dengan autoimun. Pemeriksaan tunggal (satu-satunya) dengan ANA juga tidak dapat dibaca/diintepretasikan sebagai autoimun. Biasanya diperlukan pemeriksaan dari penanda-penanda autoimun lainnya. Bila Bapak masih khawatir, kami sarankan untuk berkonsultasi dengan dokter internis subspesialis reumatologi untuk diperiksakan lebih lanjut. Terima kasih, semoga dapat membantu.